Gejala dan Penyembuhan Penyakit Lupus

LUPUS itu penyakit apa? Bagaimana gejalanya dan cara penyembuhannya?

Lupus, penyakit yang lengkapnya disebut lupus eritematosus, adalah penyakit autoimun (yaitu antibodi yang seharusnya bekerja melindungi tubuh dari penyakit, justru berbalik menjadi penyerang dan menyebabkan penyakit bagi tubuh).

Penyakit ini tidak menular. Lebih banyak diderita oleh wanita (biasanya antara 15-44 tahun). Penyakit lupus eritematosus ini dibagi 2, yaitu yang disebut discoid, ini menyebabkan bercak kemerahan di kulit – bersifat menahun/ kronik dan tidak berbahaya. Tetapi yang lebih dikenal oleh masyarakat adalah yang disebut sistemik, yaitu yang bersifat akut (datang dengan tiba-tiba) dan berbahaya, bahkan dapat fatal.

Penyebabnya masih belum diketahui secara pasti, ada yang mengatakan merupakan gabungan dari faktor genetik (bawaan), imunologi (daya tahan tubuh), infeksi virus, lingkungan, paparan sinar matahari, stress atau hormonal. Gejala seperti lupus dapat pula dicetuskan oleh obat tertentu, tetapi ini akan hilang apabila orang tersebut berhenti minum obat tersebut. Gejalanya sangat bermacam-macam, tergantung jenisnya. Terkadang gejalanya tidak jelas, berbeda pada tiap orang dan sulit untuk mendiagnosanya.

Untuk Lupus Eritematosus Sistemik, gejalanya adalah sebagai berikut (tidak sama pada tiap penderita, ada penderita yang mengalami hanya 1 gejala, ada yang mengalami semua gejala) :

• Perasaan lelah, penurunan berat badan, kadang kadang demam tanpa menggigil, gejala ini timbul selama berbulan bulan sebelum ada gejala lain • Gejala kulit : Kemerahan di pipi kanan dan kiri, (membentuk gambar kupu kupu di atas wajah) ,benjolan kecil kecil di kulit pipi, rasa sensitif terhadap cahaya sinar matahari di daerah yang tidak tertutup pakaian, benjolan kecil coklat di tubuh, radang pembuluh darah, kebotakan dan penipisan rambut, timbul bercak bercak hitam di kulit, borok di kaki. Butterfly rash (kemerahan di kedua pipi yang menyerupai kupu kupu) —Red, dapat digunakan sebagai ilustrasi gambar.

• Di selaput lendir mulut, mata, vagina dapat timbul seperti sariawan, radang, bercak merah, bahkan seperti borok. Sakit dada, sesak Pembesaran kelenjar getah bening

• Kelainan darah Depresi, gangguan berpikir, gangguan ingatan

• Dapat terjadi kejang kejang, halusinasi

• Dapat menyebabkan keguguran berulang (saat hamil )

• Apabila sedang kedinginan atau stress, jari kuku tangan dan kaki menjadi pucat atau kebiruan

• Dapat terjadi radang ginjal, kelainan ginjal, radang selaput paru paru, radang selaput jantung, penumpukan cairan pada rongga perut, radang usus, pembesaran hati dan limpa.

• Kelainan di sendi (bengkak, nyeri – radang), tulang, otot, kelenjar getah bening, otak dan sistem saraf.

Tidak ada pengobatan yang dapat menyembuhkan lupus.Pengobatan yang diberikan berguna untuk menangani gejala-gejalanya. Dokter akan melihat gejala yang ada dan mengobati gejala tersebut. Untuk gejala yang lebih berat, digunakan obat kortikosteroid atau terapi sitostatik/ chemotheraphy. Antibiotik, antivirus dan anti jamur juga diberikan apabila juga ada infeksi.

47 Tanggapan to “Gejala dan Penyembuhan Penyakit Lupus”

  1. istri saya didiagnosa dokter dgn indikasi lupus.dgn hasil moderate 759.2.tolong minta kesimpulannya cara penanggulanganya dan sikap kami harus bagaimana?mohon dijelaskan.ciri-cirinya;flek hitam dimuka dan leher,sudah berjalan 4 bulan.

    • cutebarbarian Says:

      maaf pak baru balas karena kesibuakan pindah dari jepang

      begini pak, (menurut dokter yang merawat ibu saya) sebenarnya lupus adalah penyakit manahun
      penyakit ini mempunyai berbagai ciri yang berbeda setiap individunya.

      penyakit ini menyerang sel darah putih yang notabene merupakan sel antibodi tubuh,
      sehingga menyebabkan tubuh penderita menjadi lemah
      sehingga kebanyakan obat yang di berikan oleh dokter adalah antibiotik kimia

      jika ada , dan jika bisa maka penderita bisa menkonsumsi antibiotika herbal,
      karena antibiotika herbal mempunya efek samping yang lebih kecil daripada antibiotika kimia

      coba untuk menkonsumsi saripati ikan kuthuk/gabus.
      dengan cara me-tim atau di tanak untuk mengambil minyak ikan nya
      cara ini cukup efektif untuk ibu saya
      tetapi cara ini harus di lakukan setiap hari, dengan ukuran ikan sedang untuk mendapatkan sari minyak yang baik

      mohon maaf terlambat untuk membalas

    • banyak orang kebingungan dengan masalah penyakit yang tak kunjung sembuh, sudah banyak uang yang dikeluarkan namun hasil tak kunjung tiba. mungkin saya bisa membantu anda. obat penyakit lupus lebih baik mencegah daripada mengobati

  2. bagai mana cara pennyembuhan penyakit lupus..,kaki menjadi bengkak,gabisa jalan selama 1th lebih,,,

  3. Kalau Lupus sudah menyerang ginjal yg mengakibatkan creatinin & BUN tinggi apakah ada solusi utk pengobatannya

  4. isteri saya mengidap lupus..duh.rasanya dunia ini mau runtuh..aku berusaha mencari obat untuk isteriku..ada yang bisa bantu ga??..

    • cutebarbarian Says:

      maaf baru bisa membalas

      kalau ibu saya biasanya ke poli bagian dalam diberi obat khusus yang dosisnya mengikuti perkembangan penyakit lupus tersebut.
      kalau masih parah biasanya pakai lameson / sejenisnya 8mg dan setelah ringan memakai methylprednisolone 4mg.
      semakin ringan penyakitnya maka dosis dan jenis obatnya pun akan semakin berkurang.
      waktu pertama dahulu ibu saya juga di beri masukan agar menkonsumsi minyak ikan gabus/kuthuk, mujarab juga
      akhirnya ibu saya alhamdulillah bisa menimang cucu hingga hari ini dengan sehat.

      untuk lebih jelasnya bisa telp ibu langsung 0341-471969

      thanks

  5. twguhwiyono Says:

    maaf baru bisa membalas

    kalau ibu saya biasanya ke poli bagian dalam diberi obat khusus yang dosisnya mengikuti perkembangan penyakit lupus tersebut.
    kalau masih parah biasanya pakai lameson / sejenisnya 8mg dan setelah ringan memakai methylprednisolone 4mg.
    semakin ringan penyakitnya maka dosis dan jenis obatnya pun akan semakin berkurang.
    waktu pertama dahulu ibu saya juga di beri masukan agar menkonsumsi minyak ikan gabus/kuthuk, mujarab juga
    akhirnya ibu saya alhamdulillah bisa menimang cucu hingga hari ini dengan sehat.

    untuk lebih jelasnya bisa telp Prof DR Handono Kalim
    jl Kawi 31 Malang
    0341-355982

    thanks

  6. gimana cara mencegah penyakit lupus?

    • cutebarbarian Says:

      Penyakit lupus adalah penyakit yang relatif baru, sehingga sebabnyapun masih merupakan bahan diskusi diantara para ahli.
      Beberapa ahli menyatakan karena genetik, yang lain pun menyetujui karena kelainan hormonal dan lain sebagainya.
      Ada beberapa website yang berbahasa asing yang insyaALlah akan saya foward di kemudian Hari

  7. Mau tanya donk, penyakit lupus itu bisa diketahui melalui tes apa ya?
    Ibu saya sejak sebulan yang lalu timbul benjolan kecil2 di pipi, terus di bibir dan benjolannya tidak bisa mengecil, beberapa hari yang lalu timbul bercak2 merah diseluruh tubuhnya dan demam. dokter masih mengira2, kalu tidak sembh2 dicurigai mengidap lupus. Mungkin ada yang tau cara cek up lupus itu apa ja, tolong beritau saya di email uphie_rek@yahoo.com. trimakasih

  8. pak tlng bgamana cara pemakaian, dosis minum, dan apkah efek samping dari ikan kuthuk trsbut.karena isteri saya di diagnosa dokter dengan penyakit lupus.thaxs.sukardi.

    • cutebarbarian Says:

      selama ibu memakai ikan kuthuk tersebut, ibu tidak merasakan efek samping, mungkin hanya mual sedikit akibat setiap hari diberi ikan, sehingga ada rasa “bosen dengan menu”, hal ini bisa di akali dengan mengganti menu hasil olahan. yang penting saat di tim, minyak ikan tersebut harus dapat langsung di minum, tetapi ikannya sendiri tidak harus di makan.
      selain itu ibu tidak merasakan efek apapun.
      terimakasih.

  9. Mas, istri saya ada gejala seperti diatas, dan saya baca-baca di internet ada obatnya jeligamat (timun laut), apakah benar?
    Bagaimana cara mengambil minyak ikan gabus itu sendiri?
    Mohon jawabnnya

    • cutebarbarian Says:

      sampai sekarang ibu saya belum mendengar tentang pengobatan dengan jeligamat, kalau memang ada saya juga mohon penjelasan dengan menggunakan jeligamat.

      ibu saya biasanya di tanak. pakai panci yang diisi air, diletakkan mangkok tahan panas yang di isi ikan gabus. kalau bisa ikan gabusnya tidak berada di dasar mangkok agar minyak yang keluar dapat optimal. Biasanya ibu pada ikan tersebut di beri bumbu agar tidak terlalu amis, kemudian di presto sehingga minyak ikan gabus dapat keluar dengan sempurna.

      terimakasih

  10. anugrah BA Says:

    tolong info untuk minyak ikan gabus, ada dijual bebas gak? misal gak pakek ngetim sendiri? ketepatan sy jg odapus (penderita lupus) sy jg mengkonsumsi jely gamat, ada beberapa kesaksian yg sembuh dg jely gamat,
    untuk lupus apakah ada makanan tertentu yg harus dihindari?
    _terimakasih_
    mohon balasanny,,

  11. bisa tolong infoin minyak ikan gabus adakah yg dijual instan biar gk ribet mananak?
    ketepatan sy jg odapus (penderita lupus) selain mengkonsumsi obat dokter sy jg mengkonsumsi jely gamat, ada beberapa kesaksian yg sembuh dg jely gamat,

  12. mau tanya kalau obat Nutrisi atau biasanya dsbt makanan utk sel yang dijual itu bisa menyembuhkan penyakit lupus ya??

  13. minyak dasi ikan gabus ini terus dioleskan atau diminum atau diapakan setelah di tim?
    mohon balasannya, makasih

  14. apakah Tahitian noni juice jg bisa menyembuhkan penyakit lupus?

    • untuk pastinya saya kurang tahu bu, tetapi karena lupus adalah salah satu penyakit autoimune maka bisa dilihat dadi komposisi bahan dari jus atau ektraksi dari bahan pembuatanya apakah bisa mengurangi penyakit lupus tersebut.

  15. Uslifal Jannah Says:

    ibu saya mengalami sesak, dan sakit dada.. kakinya pun seringkali bengkak..tubuhnya juga mulai membungkuk…dokter memvonisnya mengidap lupus dari 1 tahun yg lalu..
    kekurangan biaya mmbuat kami harus merawatnya dengan sgala keterbatasan…
    apa ada obat yg mudah di dapatkan. ?
    terutama untuk mengurangi sakit dada dan sesaknya…

    • lupus memang seringkali di diagnosa terlambat karena memang gejalanya hampir idak sama antar setiap individu.
      tetapi ibu saya dahulu sering sekali menkonsumsi sari pati ikan gabus/kuthuk, sari pati ini cukup memberi efek positif, walaupun tidak responsif.
      kurang lebihnya untuk yang tergolong tidak mahal memang sari pati ini, karena banyak terdapat di pasaran dan hanya diambil saripati minyak ikan nya saja, untuk dagingnya bisa di konsumsi oleh penderita dan anggota keluarga yang lain.
      sekarang ini juga ada yayasan lupus indonesia yang berada di jakarta.

  16. bagimana cara penyembuhnnya ??????????karna aku ksihan sama sodara aku ???????

  17. ibu saya di diagnosa terkena penyakit lupus,ciri-ciri y tidak bisa gerak,tidak bisa bangun,sakit diseluruh tubuh,tiap kali kambuh badan terasa sakit semua,udah dibawa kedokter beberapa kali tidak ada perubahan sama sekali,di pengobatan tradisional juga udah,tp hasilnya nihil.aku bingung tiap kali ibu saya kambuh,jadi saya harus bawa ibu saya berobat di mana / didokter apa. .mohon penjelasannya terima kasih.

  18. sbnr y pnykt lupus thu gmana penyembuhan ya, ,

  19. minta infonya , kalo ada lukanya gmna carnya biar luka itu cepet hlang yah ? seengganya obat anti penahan sakit pda lukanya itu dan ga melebar kemana mana .trimakasih mohon bantuannya

    • selamat siang,

      terkait dengan pertanyaan ibu mengenai “minta infonya , kalo ada lukanya gmna carnya biar luka itu cepet hlang yah ? seengganya obat anti penahan sakit pda lukanya itu dan ga melebar kemana mana .trimakasih mohon bantuannya”
      saya sudah menanyakan kepada ibu saya, biasanya ibu tidak ada treatment khusus, asal luka tersebut dijaga kebersihannya dan tetap kering (bisa dengan di tutup perban anti air) yang selalu dibuka agar luka tersebut tetap kering dan di kontrol secara rutin.
      biasanya ibu bila terdapat luka, maka sembuhnya sekitar 3-4 bulan baru luka tersebut menutup sempurna. Tapi ada terapi “ceragem” yang biasa dilakukan oleh ibu, hingga luka tersebut bisa hanya 21 hari bisa kering.

  20. Bagaimana cara menghilangkan butterfly rash yg ada dwajah saya ,, 😦

  21. Saya sudah konsul ke bagian penyakit dalam , k spesialis kulit juga ,, sudh di beri krim juga untuk wajah saya ,, sudah hmpir 1 blan butterfly rash dwajah saya blum hilang juga ,, klo dbagian lain sudah ,, adakah alternatif lain supaya mempercepat hilangnya merah di kedua pipi wajah saya 😦

    • ruam merah di wajah ini biasanya timbul akibat alergi obat, begitu juga dengan ibu saya.
      pengobatan beliau kalau bisa meminta obat dengan fungsi yang sama tetapi dengan isi yang tidak menyebabkan alergi
      atau bisa juga dengan lemak/saripati ikan gabus

  22. Need ur reply Asap ,, terima kasih 😥

  23. Suntik Stemcell apakah sudah ada yang pernah menjalani nya untuk pengobatan Lupus ?, kalau ada yang tahu info tentang cara pengobatan ini please sharing nya ya…thank you indeed

    • sampai saat ini, sepengetahuan saya, teknologi steam cell tersebut masih belum banyak memberi efek terhadap penyakit kronis. karena steam cell tersebut katanya juga bergantung kepada afiliasi trehadap tubuh pasien

  24. met mlm,.
    barusan sya diberi kabar oleh dokter spesialis PD bahwa adik sya mengidap lupus,. kondisix sungguh lemah,.
    rambut rontok,
    mulut kering
    mata tersa panas
    mual n muntah
    berat bdan menyusut drastis 10kg
    n perut sering kejang
    gampang stress
    Apa peenyakit ini bisa sembuh?? bnyak kasus yg berakhir dgn kmatian,. apakh lupus yg diderita adik q sudah sangat parahh?????? :((

    • penyakit pasti ada penyembuhnya mbak, itu adalah patokan untuk gairah hidup. tinggal bagaimana kita menemukan kecocokan terhadap obat tersebut.
      lupus juga begitu, ada sistem pengobatan yang masih di uji coba, karena pengobatannya masih relatif baru.
      banyak macam obat untuk berbagai usia, komplikasi penyakit DLL.

  25. Pak itu tim ikan kuthuknya yg diambil hnya minyaknya saja? Boleh tidak kl di beri bumbu spt kita masak tp ttp di tim lalu di konsumsi sebagai pendamping makanan utamanya? Karena kakak sy selalu muntah kl minum minyak ikan. Mohon balasannya segera ya pak. Terimakasih

    • kalau alm. ibu dulu, beliau memakai bumbu sekalian untuk memberi rasa untuk daging ikannya.
      selain itu minyak ikan kuthuk lebih berbau amis bagi beberapa orang sehingga bumbu tersebut bisa memberi rasa gurih, asal jangan terlalu banyak aja pak bumbunya, dikuatirkan memperngaruhi khasiat minyak ikan tersebut

  26. Anak sy baru divonis menderita SLE. Dokter memberikan methylpredisolon 8 mg. Yg ingin sy tantakan, apakah konsumsi miyak ikan kuthuk bersamaan dgn obat tsb, atau minyak ikan gabus saja sudah ckp efektif.tks

    • Alm ibu saya waktu itu menkonsumsinya bersamaam dengan obat dari dari dokter. alhamdulillah tidak ada efek samping. tapi harus sering di kontrol di laboratorium, sehingga dosis obat dari dokter bisa dikurangi.

  27. Benar, penyakit lupus memang sulit disembuhkan. Tapi saya selalu percaya setiap penyakit pasti ada penawarnya. Sdr saya terkena Lupus juga, akhirnya berangsur pulih setelah memakai ini http://biospray.id/ . Btw makasih atas infonya..

Tinggalkan Balasan ke cutebarbarian Batalkan balasan